
Didirikan tahun 2010 dengan status Badan Pelaksana dari PT Jatim Grha Utama, yang kemudian diubah statusnya menjadi perseroan terbatas akhir tahun 2013.
Mengelola kawasan seluas 50 ha yang direncanakan sebagai kawasan terintegrasi di bidang perdagangan pasar. Saat ini baru 20 ha terbangun. Lahan yang direncanakan antara lain pergudangan, transit produk hortikultura, tempat pengolahan ikan, tempat grading dan packing sayur dan buah. PT Puspa Agro membuka peluang kerjasama dengan investor.